SELAMAT DATANG DI DESA KANDANGAN KECAMATAN TRUCUK KABUPATEN BOJONEGORO
Home » » Pembukaan Peringatan HUT RI ke 73 dan Do'a bersama Malam 17 Agustus 2018

Pembukaan Peringatan HUT RI ke 73 dan Do'a bersama Malam 17 Agustus 2018

Posted by Desa Kandangan Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro on Thursday, August 16, 2018


Seperti pada tahun tahun sebelumnya, setiap malam tanggal 17 Agustus Pemerintah Desa Kandangan melakukan Tasyakuran dan Do'a bersama. ( lihat disini ) begitu juga malam ini.
Malam 17 Agustus tahun ini, yakni tahun 2018, bertempat dibalai Desa Kandangan sekira pukul 19.30 WIB puluhan warga yang terdiri dari unsur perangkat desa, BPD, RT, beberapa tokoh Agama dan tokoh masyarakat sudah duduk dengan khidmat untuk melakukan do'a bersama.

Sebelum do'a bersama dilaksanakan ada beberapa sambutan, diantaranya sambutan dari Tim Pengarah Panitia HUT RI ke 73  Desa Kandangan yang diwakili oleh Misbahul Munir, S.Pd.I
Dalam sambutannya, Misbah ( biasa dipanggil ) menjelaskan tahapan- tahapan kegiatan HUT RI di Desa Kandangan, Kegiatan peringatan HUT RI 73 didesa Kandangan dimulai malam ini, ditandai dengan kegiatan Pembukaan yang akan dilakukan oleh Kepala Desa.
Dalam sambutan tersebut Misbah juga menjelaskan terkait Tema yang akan dilombakan esuk saat Karnaval  tanggal 30 September yang akan datang, tema karnaval tersebut adalah " KANDANGAN Go BOJONEGORO , dimana dalam tema tersebut kita diharapkan bisa mengangkat beberapa potensi desa agar semakin lebih dikenal oleh masyarakat Bojonegoro pada khususnya dan masyarakat luas pada umumnya.
        Desa Kandangan akhir - akhir ini memang terlihat semakin berprestasi diantaranya  seperti  Para Pemuda yang aktif dalam TIM Bola Volly antar Desa se kecamatan Trucuk yang mendapat Penghargaan juara II ( Lihat disini )
Tim Gerak Jalan Fatayat NU Desa Kandangan juga mendapatkan Penghargaan juara II se kecamatan Trucuk. ( Lihat disini ) dan yang lebih lagi adalah Kim Mangunjaya yang terpilih untuk mewakili KIM se Kabupaten Bojonegoro di Provinsi Jatim ( Lihat disini ).
selain itu Desa Kandangan di akhir tahun yang lalu juga telah mendapatkan Predikat Desa Terbuka dari Pemerintah Kabupaten Bojonegoro ( Lihat disini )
Acara pembukaan Peringatan HUT RI ke 73 Desa Kandangan malam ini resmi dibuka oleh Kepala Desa, semoga berjalan dengan lancar, damai dan meriah.
Klik videonya dibawah ini :

Terima kasih sudah membaca & dan berbagi, silahkan tinggalkan komentar Desa Kandangan Kecamatan Trucuk Kabupaten Bojonegoro

Previous
« Prev Post
Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment

Cari Disini

Tanya Pak Kades

Powered by Blogger.

Berita terpopuler

Tanya Admin Web